|
Gedung
baru PPB UGM, yang dirancang khusus untuk pelatihan bahasa, dibuka
secara resmi pada bulan April 1989 di bagian barat kampus
Universitas Gadjah Mada. Secara keseluruhan gedung ini menempati
lahan seluas 1100 meter persegi. Letaknya yang strategis, hanya 15
menit dari pusat kota, memudahkan PPB UGM untuk dicapai dengan
kendaraan umum. Gedung PPB dapat menampung sampai 220 pembelajar
sekaligus. Gedung ini terdiri dari:
- 10 ruang kelas
dengan tempat duduk yang nyaman dan mudah diatur,
- empat ruang
laboratorium bahasa,
- satu ruang video,
- satu
perpustakaan yang berisi beragam materi belajar mandiri, satu
tempat khusus untuk latihan bercakap-cakap, satu tempat untuk
latihan mendengarkan dan beberapa unit komputer dengan
program-program untuk belajar mandiri,
- satu ruang
pertemuan guru,
- satu ruang
kantor guru dengan bahan-bahan pengajaran di dalamnya,
- satu studio
rekaman,
- satu ruang
fotokopi,
- satu auditorium
dengan kapasitas 200 tempat duduk,
- kantor-kantor
staff akademik dan administratif,
- satu ruang
sembahyang, dan
- satu kantin.
Di
samping itu, terdapat juga dua ruang laboratorium bahasa Jepang
dan ruang kelas yang banyak dipergunakan oleh mahasiswa strata I.
Ruang-ruang ini dikelola tersendiri oleh Fakultas Sastra dan Pusat
Studi jepang, Universitas Gadjah mada. |